Jumat, 25 Mei 2012

Dan,,,Maafkan Aku, Ibu - by: Budi Riyanto


Dan,,,,,Maafkan Aku, Ibu
by:Budi Riyanto.-




bu,,,,,maafkan aku
yang belum bisa sepertimu
sungguh bu, aku akan terus belajar
dan belajar,,,,
tentang segala ikhlas,,,,
tentang segala sabar,,,,
tentang segala makna hidup 
yang pernah kau ajarkan
secara panjang lebar,,,,,
dengan segala pengertiannya


ketika aku ingat akan kanakku
yang tak mau lepas, jauh dari adamu
yang saat kantukku, 
selalu inginkan dalam dekap 
hangat pelukmu
dan,,,,,,
kau nina bobo'kanku,,,,,
dengan dongeng segala kisah
hingga lelapku
bu,,,,,,maafkan aku
ternyata sungguh,,,,
kasih sayangmu tak terhingga sepanjang masa
masih mengalir di nadi ini segala kasih
segala sayang,,,,,segala cinta
dan takkan terbalaskan sampai kapanpun


bu,,,,maafkan aku
saat remajaku,,,,,,,
yang kadang membantah perintahmu
untuk pulang tepat waktu,,,,,
saat belajar bersama, maaf bu
ujarmu, karena malam menyimpan
segala macam marabahaya
maafkan aku bu,,,
dengan pulang tak tepat waktu
hingga menambah rasa gelisahmu


Ibu,,,,,,maafkan aku
ketika aku sudah beranjak dewasa
menentukan sendiri pilihanku
yang tak sama dengan keinginanmu,,,,
dengan lapang dada ikhlasmu, 
tetap kau restui aku
seiring dengan bening linangan air matamu
maafkan aku ibu
yang selalu menguras, 
beningnya air mata kasih sayangmu
takkan bisa tergantikan segalanya itu olehku
bisaku hanya bisa mendoa dan terus mendoa
untukmu ibu,,,,,,,,
segala deritamu mungkin tak kurasakan
karena tak pernah sekalipun kau keluhkan
dan menjadi dukamu juga,,,,,,
ibu maafkan aku


Ibu,,,,,,,,,,
saat ini aku hanya berharap
semoga cucumu ini, anak dari anakmu ini
bisa mendapatkan kasih,,,,sayang,,,dan cinta
yang pernah kau berikan dulu padaku
sesungguhnya takkan terbalaskan semua itu
walau hanya seujung kuku, 
segala tulus ikhlasnya kasih sayangmu


Ibu,,,,,,,,,,
semoga segala Rahmat dan Anugerah-NYA
selalu terlimpah untukmu,,,,,,,


Bu,,,,,,,,,,,
semoga kau terima sungkemku
untuk maafkan aku.-






Jakarta, 211211
by:Budi Riyanto.-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar